Konfercab Serentak PDIP Zona IV: Gunungsitoli Tetap Yanto, Nisel Dipimpin Hilarius Duha

Share this:
ADI LAOLI-BMG
Wakil Ketua DPD PDIP Sumut Penyabar Nakhe bersama Pengurus DPD lainnya, foto bersama dengan para kepala daerah se-Kepulauan Nias, usai pelantikan Pengurus DPC, pada konfercab serentak PDIP Zona IV, bertempat di Wisma Soliga, Gunungsitoli, Sabtu (13/7/2019).

GUNUNGSITOLI, BENTENGTIMES.com– Konferensi Cabang (Konfercab) serentak PDIP zona IV se-Kepulauan Nias telah terlaksana dengan sukses, Sabtu (13/7/2019). Hasilnya, masing-masing ketua, sekretaris dan bendahara untuk Kabupaten Nias, Nias Selatan (Nisel), Nias Barat, Nias Utara dan Kota Gunungsitoli, telah dilantik.

Pelantikan dipimpin langsung Wakil Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Sumatera Utara Penyabar Nakhe, bertempat di Wisma Soliga, Jalan Diponegoro, Desa Miga, Kota Gunungsitoli. Satu-satunya kepala daerah yang dipercaya memimpin partai berlogo banteng moncong putih itu, adalah Bupati Nias Selatan, Hilarius Duha. Sedangkan untuk jabatan sekretaris dan bendahara dipercayakan kepada Elisati Halawa dan Nurtiza Dachi.

Sementara kepengurusan Kabupaten Nias, sebagai Ketua DPC terpilih dipercayakan kepada Sabayuti Gulo, Sekretaris Dewia Zebua, dan Bendahara Yunius Relawan. Sedangkan untuk Kabupaten Nias Utara, untuk Ketua DPC Emanuel Zebua, Sekretaris Jaya Putra Zega, dan Bendahara Fangatulo Zega.

BacaSukur Nababan: Jangan Membangun Kroni, PDIP Bukan Kerajaan Keluarga

BacaIni Target ke Pengurus DPC PDIP Terpilih se-Sumatera Utara

Sementara untuk Kota Gunungsitoli dan Nias Barat, Ketua DPC-nya masih dipercayakan kepada figur lama, yakni Yanto Ue kembali dilantik sebagai Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Gunung Sitoli periode 2019-2024, bersama Sekretaris Sa’amboro Laoli. Sedangkan untuk posisi bendahara juga figur baru, Sowa’a Laoli, yang saat ini menjabat Wakil Walikota Gunungsitoli periode 2016-2021.

Wakil Ketua DPD PDIP Sumut Penyabar Nakhe, disaksikan Walikota Gunungsitoli, Bupati Nias Selatan, Bupati Nias Barat, Wakil Bupati Nias, Wakil Walikota Gunungsitoli memukul gong pada pembukaan Konfercab Serentak PDIP Zona IV se-kepulauan Nias, Sabtu (13/7/2019).

Selanjutnya, pengurus DPC Kabupaten Nias Barat, Ketua Evolut Zebua, Sekretaris Libertina Mendrofa, dan Bendahara Fiteli Halawa.

Wakil Ketua DPD PDIP Sumut Penyabar Nakhe mengatakan bahwa tujuan dipercepatnya konfercab agar seluruh kader lebih cepat memantapkan pemenangan pilkada pada tahun 2020 mendatang.

“Target kita dalam menghadapi pilkada kedepan. Tujuannya agar kader lebih bekerja keras memenangkan pilkada di lima kabupaten/kota se-Kepulauan Nias,” ucap Nakhe.

BacaKonfercab PDIP Zona II Sumut: Siantar Tetap Timbul, Simalungun Dipimpin Samrin

BacaKader PDIP Jadi Ketua DPRD di 10 Kabupaten dan Kota se-Sumut

Nakhe berharap kepada seluruh pengurus PDC yang baru dilantik mampu melaksanakan sosialisasi kebijakan dan program partai kepada masyarakat secara massig dan intensif. Kesanggupan pengurus melaksanakan kerja- kerja ideologis yg massif dan intensif.

“Ada lima poin yang harus dilaksanakan pengurus untuk mewujudkan kedua point dimaksud, DPP meminta kepada pengurus mewujudkan lima program mantap, di antaranya Ideologi Pancasila, Organisasi, Program, Kader, dan Sumber Daya Manusia Partai,” kata Nakhe.

Share this: