16 PAC Hanura Tapteng Beralih Dukung Djoss

Share this:
Para Ketua PAC Hanura se-Tapteng menyatakan dukungan kepada Paslon Gubernur-Wakil Gubernur Sumatera Utara Djarot-Sihar.

TAPTENG, BENTENGTIMES.com – Beredar video di dunia maya bahwa 16 Pimpinan Anak Cabang (PAC) Partai Hanura Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng) menyatakan sikap untuk memenangkan dan mendukung pasangan calon (paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur nomor urut 2 Djarot Saiful Hidayat-Sihar Sitorus.

Dalam video berdurasi 1 menit ini, para Ketua PAC Hanura se-Tapteng terlihat membacakan bersama-sama pernyataan sikapnya, yang diketahui digelar di Kecamatan Pandan, Kamis (24/5/2018).

“Kami PAC Partai Hanura Tapanuli Tengah siap memenangkan dan mendukung pasangan nomor 2 Bapak Djarot-Sihar menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara periode 2018-2023 dan siap memenangkan Bapak Jokowi menjadi Presiden periode Kedua tahun 2019,” ujar mereka secara serentak.

(BACA: Dukungan untuk Djarot-Sihar Terus Berdatangan, Terbaru dari Solidaritas Sumut Paten)

Ketua PAC Sibabangun Asaluddin Pasaribu yang mewakili 16 PAC Partai Hanura Tapteng menyatakan bahwa pernyataan sikap untuk memenangkan Djarot-Sihar dan Jokowi disampaikan atas keinginan dan inisiatif mereka sendiri.

“Pernyataan sikap yang kami sampaikan atas keinginan dan inisiatif dari para Ketua PAC Partai Hanura Tapteng untuk memenangkan Djarot-Sihar di Pilgubsu 2018, serta memenangkan Bapak Jokowi untuk periode Kedua pada Pilpres 2019 mendatang,” kata Asaluddin.

Dia mengakui, keputusan mereka untuk memenangkan Djarot-Sihar memang akan menimbulkan polemic, karena Partai Hanura adalah salah satu partai pendukung Paslon Gubsu nomor urut 1.

(BACA: Tak Kuasai Masalah Debat, Edy Rahmayadi Ditinggalkan Relawan)

Dia menegaskan, dirinya bersama pengurus PAC Partai Hanura se-Tapteng sudah siap menerima resiko apapun atas keputusan mereka mendukung Djarot-Sihar.

“Kita siap memenangkan Djarot-Sihar apapun itu resikonya. Selain itu, kami juga siap memenangkan Bapak Jokowi menjadi presiden periode kedua di Pilpres 2019,” tegasnya.

(BACA: Relawan Eramas dari Langkat dan Binjai Pindah ke Djoss)

Keenambelas PAC tersebut, yakni PAC Sibabangun, Sukabangun, Lumut, Badiri, Pinangsori, Sorkam Barat, Kolang, Pasaribu Tobing, Tukka, Pandan, Sarudik, Sosorgadong, Barus, Tapian Nauli, Andam Dewi dan Barus Utara.

Share this: