Djarot: Kita Harus Perhatikan Hak-hak Pensiunan TNI dan Layak Punya Rumah

Share this:
BMG
Djarot Saiful Hidayat saat menghadiri acara Halal Bi Halal dengan keluarga besar Muslimin Berjuang-Pemuda Muslimin Indonesia di Jalan Rahmadsyah Medan, Senin (18/6/2018).

“Veteran masih banyak yang susah, padahal pejuang. Sebagai anak FKPPI, kita harus memperhatikan hak-hak pensiunan TNI dan layak punya rumah. Kita akan membangun rumah agar bisa hidup dengan baik,” ucap dewan penasehat FKPPI DKI Jakarta ini.

Mantan Walikota Blitar 2 periode ini menyampaikan, pihaknya bersama dengan Muslimin Berjuang-Pemuda Muslimin Indonesia bersama-sama berjuang untuk Sumatera Utara dan mensejahterahkan rakyat Sumut.

“Kita berjuang untuk membangun Sumut yang lebih baik lagi. Kita bersama-sama berjuang,” tegas Djarot.

Dirinya sendiri sempat bercerita kalau ia diajarkan orangtuanya agar bisa membahagiakan orang lain dan dapat berbagi kepada siapapun. “Saya diajarkan oleh orangtua saya, kalau kebahagian sejati adalah ketika bisa membahagiakan orang lain dan saling berbagi. Kebahagian tidak diukur dengan harta,” ucapnya.

Di akhir pembicaraannya, Djarot beserta keluarga mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri 1439 H. “Mohon maaf bila selama ini ada kesalahan saya baik itu perkataan maupun sikap saya,” ujarnya.

Sementara itu, sebagai tuan rumah, Penasehat Muslimin Berjuang-Pemuda Muslimin Indonesia Sangkot Sirait menyampaikan, pihaknya akan berjuang dan mendoakan Djarot Saiful Hidayat sebagai pemimpin Sumatera Utara.

“Sudah saya rasakan bergaul dengan beliau (Djarot), sehingga kita percaya dan iklas untuk memperjuangkan beliau. Kita punya harapan kalau beliau dapat memperbaiki Sumut yang lebih baik lagi,” kata Sangkot.

Memperjuangkan Djarot sebagai pemimpin Sumut adalah kewajiban Muslimin Berjuang-Pemuda Muslimin Indonesia. Karena menurutnya, kemenangan Djarot adalah cita-cita masyarakat Sumut.

Share this: