Tak Ada Kejutan di Timnas Uruguay

Share this:
Timnas Uruguay untuk Piala Dunia Rusia 2018.

URUGUAY, BENTENGTIMES.com – Timnas Uruguay secara resmi mencoret tiga pemain dan mengumumkan 23 nama yang akan mereka pakai di Piala Dunia 2018. Tidak terjadi banyak kejutan dalam tim yang dipilih oleh pelatih Oscar Tabarez ini lantaran para pemain andalan Uruguay tetap masuk ke dalam pemegang tiket untuk terbang ke Rusia nantinya.

Nama-nama seperti Luis Suarez, Edinson Cavani, Diego Godin dan Fernando Muslera masih akan menjadi andalan Uruguay dalam turnamen nanti. Jangan lupakan juga peran vital dari pemain senior lain macam Maxi Pereira, Martin Caceres, atau Cristian Stuani.

Di samping itu, beberapa pemain muda tak lupa juga disertakan oleh Tabarez seperti Maxi Gomez, Lucas Torreira atau Rodrigo Bentancur.

Dalam prosesnya, ada tiga nama yang dicoret Tabarez dari skuad sementara yang sebelumnya sudah mereka umumkan. Ketiganya berposisi sebagai gelandang yakni Federico Valverde, Nicolas Lodeiro, serta satu nama yang sudah tak asing lagi dan sayangnya ia gagal berangkat ke Rusia yaitu Gaston Ramirez.

Uruguay sendiri tergabung di Grup A bersama Rusia, Mesir, dan Arab Saudi. Mereka akan memulai kiprahnya dengan melawan Mesir di Yekaterinburg pada 15 Juni dan disusul dengan dua laga berikutnya kontra Arab Saudi dan Rusia.

Berikut daftar skuad Timnas Uruguay:

Kiper: Fernando Muslera (Galatasaray), Martin Silva (Vasco da Gama), Martin Campana (Independiente)

Bek: Maxi Pereira (Porto), Diego Godin (Atletico Madrid), Martin Caceres (Lazio), Jose Gimenez (Atletico Madrid), Sebastian Coates (Sporting CP), Gaston Silva (Independiente), Guillermo Varela (Penarol)

Gelandang: Cristian Rodriguez (Penarol), Carlos Sanchez (Monterrey), Matias Vecino (Inter Milan), Giorgian De Arrascaeta (Cruzeiro), Nahitan Nandez (Boca Juniors), Rodrigo Bentancur (Juventus), Diego Laxalt (Genoa), Jonathan Urretaviscaya (Monterrey), Lucas Torreira (Sampdoria)

Striker: Edinson Cavani (PSG), Luis Suarez (Barcelona), Cristian Stuani (Girona), Maximiliano Gomez (Celta Vigo)

Pelatih: Oscar Tabarez

Share this: