Walikota Siantar Susanti: Desember Itu Bulan Penuh Anugerah dan Cinta Kasih

Share this:
BMG
Walikota Siantar Susanti Dewayani melakukan penyerahan kursi roda kepada kaum difabel secara simbolis, pada Perayaan Natal Oikumene Pemerintah dan Masyarakat Kota Pematang Siantar Tahun 2022, Selasa (27/12/2022), siang.

SIANTAR, BENTENGTIMES.com– Walikota Siantar Susanti Dewayani menyalakan lilin natal pertama pada Perayaan Natal Oikumene Pemerintah dan Masyarakat Kota Pematang Siantar Tahun 2022. Perayaan Natal Oikumene digelar di Lapangan H Adam Malik Pematang Siantar, Selasa (27/12/2022), siang mulai sekitar pukul 14.00 WIB.

Acara diawali dengan prosesi yang diikuti Susanti bersama panitia dan Forkopimda. Dilanjutkan penyalaan lilin natal oleh Susanti, disusul pengkhotbah, Ketua Umum Panitia, Ketua DPRD, Ketua Panitia Pelaksana, dan Forkopimda.

Susanti menuturkan, Desember merupakan bulan penuh anugerah dan cinta kasih, khususnya bagi umat Kristiani. Di bulan ini, umat Kristiani memeringati atau merayakan peristiwa penting, yakni kelahiran Sang Juru Selamat Tuhan Yesus Kristus.

Kelahiran Yesus Kristus ke dunia, kata Susanti, memberikan cerminan Dia sangat mengasihi umat-Nya. Selain itu, Dia datang ke dunia dalam wujud manusia untuk memberikan teladan.

Perayaan Natal diharapkan menjadi momentum untuk mengingat manusia harus saling mengasihi, saling menjaga, dan terus menyalakan lilin-lilin kebaikan yang memberi cahaya dalam kegelapan.

“Dengan semangat perayaan Natal, diharapkan seluruh umat Kristiani dapat meningkatkan keimanan diri, dengan tekad akan bekerja dan melaksanakan tugas lebih baik lagi,” ujar Susanti.

Susanti mengungkapkan, tantangan ke depan akan semakin berat.

Dalam kondisi tersebut, Susanti berpesan agar tidak boleh terpecah dan terpisah. Persatuan harus semakin dipererat tanpa melihat perbedaan suku, agama, ras, dan golongan.

Latar belakang tidak lagi menjadi penting ketika akan menolong sesama. Dengan saling tolong-menolong, bekerja sama, dan bersinergi, maka akan bisa menghadapi segala tantangan.

BacaKabar Gembira, Gerbang Tol Sinaksak-Dolok Merawan Dibuka 23 Desember 2022

BacaGubernur Sumut Edy Rahmayadi: Meski Beda Agama, Tidak Boleh Intoleran

Sesuai tema perayaan Natal Oikumene, yaitu Maka Pulanglah Mereka ke Negerinya melalui Jalan Lain (Matius: 2:12b), dan sub tema Dengan Berjalan Bersama, Kita Dimampukan untuk Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat untuk Membangun Kehidupan dari Keterpurukan setelah Pandemi Covid-19 menuju Siantar Sehat, Sejahtera, dan Berkualitas.

“Saya berharap perayaan Natal Oikumene ini tetap mengedepankan segala kebaikan dan saling menjaga satu dengan yang lainnya. Apalagi mengingat toleransi di Kota Pematang Siantar telah terbangun baik selama ini. Tetaplah menjaga kedamaian, junjung tinggi persatuan. Semoga Natal membawa kedamaian dan kebahagiaan,” kata Susanti, dan mengucapkan Selamat Hari Natal serta Selamat Menyambut Tahun Baru.

Halaman Selanjutnya >>>

Indahnya Natal di Siantar, Gelar Gakti Sosial dan Berkunjung ke Pesantren

Share this: