Tujuh Modus Pencurian Smartphone yang Wajib Kamu Ketahui

Share this:
Ilustrasi

BENTENGTIMES.com – Ponsel atau smartphone saat ini merupakan alat yang sangat penting bagi sebagian orang. Saking pentingnya, sangat mengesalkan apabila smartphone kita hilang karena kelakuan pencuri. Kuatir kalau-kalau segala yang ada tersimpan di smartphone tersebut disalahgunakan untuk mengelabuhi atau hal-hal negatif lainnya.

Lalu apa yang harus dilakukan agar smartphone terhindari dari tangan-tangan jahil pencuri? Anda harus berhati-hati dan mengetahui modus-modus yang kerap kali dilakukan oleh pencuri.

Berikut beberapa modus pencurian smartphone yang kerap dilancar si pencuri:

1. Pengalihan Perhatian Calon Korban

Dalam melancarkan misinya, menunggu calon korbannya lengah. Dengan cara mengalihkan perhatian si korban, contohnya melakukan gerakan diluar dugaan atau mungkin menjatuhkan suatu benda di dekat korban.

Nah, saat perhatian korban teralihkan maka si pencuri dengan sigap mengambil smartphone korban.

2. Korban Diajak Ngobrol

Modus ini merupakan bagian dari pengalihan perhatian korban. Modus ini biasanya dilakukan di keramaian, misalnya berpura-pura tanya waktu, tanya alamat, titip pegang sesuatu dan banyak lagi.

Jika korban dilihat sudah fokus pada pembicaraan, tangan si pencuri sambil bekerja mengambil smartphone korban.

3. Menyembunyikan Tangan

Pencurian smartphone kian marak dilakukan di tempat-tempat ramai. Salah satunya adalah di transportasi umum.

Contohnya saat berada di angkot yang penuh, pencuri menyembunyikan tangan mereka di bawah tas yang dibawanya, lalu merogoh tas calon korban untuk mendapat smartphone.

Modus ini juga bisa diterapkan di commuter line, yakni saat si korban sedang berdesak-desakan dan tidak sadar ada orang yang telah mengincar smartphone-nya.

4. Jambret

Modus yang satu ini pasti anda sudah sangat tahu, yaitu mengambil paksa smartphone dari tangan korbannya lalu pencuri lari secepat mungkin.

Modus ini sangat sering dilancarkan di tempat umum, dan anda harus waspada penuh agar tidak jadi korban.

5. Pura-Pura Tabrakan

Modus lain yang biasa dilakukan oleh pencuri adalah pura-pura tabrakan lalu mengambil smartphone korban. Ya, ini memang biasa dilakukan pencuri di film.

Meski kelihatannya seperti adegan drama, kamu harus selalu berhati-hati terhadap pencuri yang melancarkan modus semacam ini.

6. Cara Gerombolan

Di kota-kota besar, modus secara gerombolan dapat ditemui di bus kota atau kereta api. Contohnya di bus kota, para pencuri akan memenuhi pintu bus, sengaja merapati korban sembari diam-diam tangan pencuri bekerja.

Begitu mendapatkan smartphone, pencuri tersebut akan mengalihkan smartphone yang didapat kepada teman-temannya secara estafet hingga jauh dari korban.

Jika anda sering menggunakan jasa bus atau kereta api, usahakan selalu memperhatikan dengan cepat penumpang didalamnya dan jika dalam bus kosong ada beberapa orang memepet kamu. Lebih baik segera turun dari bus sebelum smartphone raib.

7. Menunggu Korban Tertidur

Jika anda naik kendaraan umum, pastikan untuk tidak tertidur saat berada di dalamnya, sebab modus menunggu korban tertidur lalu mengambil smartphone juga bisa dilakukan pencuri.

Modus ini terbilang mudah, tapi kamu patut berhati-hati dan pastikan untuk tidak tidur di angkutan umum untuk memastikan keamanan smartphone kamu.

Itulah 7 modus yang coba dibahas, dan selalulah waspada!!

Dan satu hal yang penting, coba untuk selalu memperhatikan dengan cepat orang-orang disekitar, agar anda dapat dengan segera menghindar dan tidak menjadi korban.

Share this: