Rapat Umum Relawan Jokowi, 35.000 Orang Tumpah Ruah Padati SICC Bogor

Share this:
WESLY SIMANJUNTAK-BMG
Sebagian besar Relawan berada di luar Gedung SICC Bogor, saat mengikuti Rapat Umum Relawan Jokowi, Sabtu (4/8/2018).

BOGOR, BENTENGTIMES.com– Lebih dari 35.000 relawan dari berbagai elemen hadir di Gedung Sentul Internasional Convention Center (SICC) Bogor, Sabtu (4/8/2018), dalam rangka menggelar Rapat Umum Relawan Jokowi tahun 2018.

Berbagai simbol elemen-elemen besar, seperti Barisan Relawan Jokowi Presiden (BaraJP), Projo dan Seknas turut menghiasi atribut yang dipakai oleh para relawan maupun yang berada di sekitar lokasi kegiatan.

(Baca: 9 Parpol Pendukung Jokowi Berkumpul, Hasto: Ini Kekuatan Langit dan Darat)

(Baca: Waketum Gerindra Tolak Minta Maaf pada AHY: Saya Itu Prinsipnya Kayak Pak Jokowi)

Peserta yang tumpah ruah, akibatnya banyak peserta yang tidak dapat memasuki gedung. Sekalipun tak dapat memasuki gedung, para relawan tak sedikit pun menunjukkan sikap kecewa.

“Kami datang jauh dari Indonesia Timur, kami tidak bisa masuk. Tapi kami nggak kecewa kak. Kami senang kumpul bersama kawan-kawan relawan dari seluruh Indonesia,” ujar Bertus, relawan BaraJP yang datang dari Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).

(Baca: Ini Alasan Mengapa Jokowi Belum Umumkan Cawapres)

(Baca: Spanduk ERAMAS ‘Terdepan Dukung Jokowi’ Ramai Bertebaran di Medan)

Pantauan BENTENGTIMES.com di lapangan, massa yang hadir lebih banyak di luar daripada yang berada di dalam gedung.

“Kapasitas di dalam gedung hanya mampu menampung 14.000 orang, mas. Itu juga sudah termasuk yang di bawah,” ujar salah seorang sekuriti dari pengelola gedung.

(Baca: Bagi Maruarar Sirait, Ini Sosok Ideal Pendamping Jokowi)

(Baca: Ini 5 Cawapres Jokowi Versi PDIP dan 4 Nama Versi Relawan)

Oleh panitia, relawan yang tak dapat masuk disediakan tempat dan acara hiburan tersendiri.

“Kami sudah tahu itu sebelumnya, animo relawan Pak Jokowi untuk datang ke tempat ini sangat besar. Untuk itu sebelumnya telah mempersiapkannya,” ujar Yayong Waryono, salah seorang panitia.

Share this: