Benteng Times

Video Klarifikasi Terkait Pernikahan Sedarah Bikin Warganet Kesal

Susi Juliana Simanjuntak berfoto bersama Punguan Aritonang seusai memberi klarifikasi terkait postingannya yang sempat viral di media sosial.

MEDAN, BENTENGTIMES.com – Postingan Susi Juliana SImanjuntak atau pemilik akun Facebook Dek Yuli S berjudul ‘Berbagi Kisah’ yang sempat menggegerkan media sosial Facebook beberapa hari ini akhirnya berujung pada klarifikasi oleh Juliana Simanjuntak.

Dan, klarifikasi Juliana Simanjuntak ini justru membuat warganet kesal. Sebab, yang ditunggu-tunggu adalah klarifikasi dari pihak Lucen Aritonang, yang dikatakan melakukan pernikahan sedarah dengan adik kandungnya. Bahkan, klarifikasi itu tak menghadirkan pihak Lucen Aritonang atau adiknya atau orangtua Lucen.

Diketahui, klarifikasi itu diposting pemilik akun Facebook Rion Aritonang dalam bentuk video. Di video itu, Susi Juliana Simanjuntak mengatakan tidak pernah menyebutkan suaminya menikah sedarah. Dan, saat berbicara, terdengar ada seorang pria seperti mengajari Susi Simanjuntak bicara.

“Saya sudah melakukan klarifikasi dengan pihak Punguan Toga Aritonang se-Sumut. Di sini saya menegaskan bahwa saya tidak pernah berniat memojokkan suku Batak secara umum dan tidak pernah mengatakan tentang pernikahan sedarah,” ujarnya dalam video tersebut.

“Saya hanya memposting pada akun saya curahan hati saya. Sekedar berbagi. Tidak pernah saya menuliskan perkawinan sedarah. Saya menganggap mereka menikah berdasarkan kartu keluarga yang saya peroleh dari kantor suami saya,” lanjutnya.

“Yang kedua, saya tidak pernah memojokkan marga Aritonang dalam postingan di akun saya. Tujuan saya memposting itu karena marga suami saya, jadi saya memfokuskan kepada oknumnya.”

Warganet pun ‘menyerang’ postingan video ini dengan berbagai komentar. Sebagian besar warganet mengaku kecewa karena klarifikasi ini dinilai tak wajar dan tak menghadirkan pihak Lucen Aritonang dan keluarga.

Berikut beberapa komentar pilihan yang dihimpun BENTENGTIMES.com:

Pemilik akun Boru Siakangan Siahaan: Kasihan org yg benar, jadi kelihatan salah, krn kk yulinya sprt di ditindas keluarga pihak laki², sabar kk yuli, Tuhan pasti berpihak kepada org benar, banyak² berdoa, banyak² mengucap syukur atas semua yg sdh terjadi, percayalah Tuhan akan membuka kebohongan mereka semua, dewasalah menghadapi nya kk, tetap semangat dan tersenyum, dibalik ini semua, Tuhan sdh rancang jalan yg indah buat kk, kk tdk salah, kk benar kk tdk salah, cm cara penyampaian kk yg kurang, takut bicara, takut di anggap salh lagi di mata org²….

Klo menurut netizen semua, ibarat kata, klo sdh basah ya basah aja sekalian jgn nanggung² basanya kk, klo sdh sprt ini, kk harus buktikan trus, bahwa curahan hati kk itu benar adanya, coba anak itu di tes DNA, klo emg itu anak dr mereka atau bukan, biar tau semua org, dan 1 lagi, tolong pihak si laki² juga harus di wawancarai juga donk, jgn yg perempuan nya yg di wawancarai, gk adil itu…

(Baca: Warga Resah, Harimau Masuk Pemukiman, Seekor Kerbau Telah Dimangsa)

Pemilik akun Boenda Yuni Yusuf menulis: Bukan cari sensasi loh mbak… Mbak dah baca postingan nya yg sempat viral kemarin g mbak… Kasian loh..kk ini korbannya..knapa hanya dia yg disuruh klarifikasi.. Suami n edak nya..knapa g disuruh klarifikasi…

Harus nya seluruh marga aritonang menolong kk ini mendapatkan keadilan..n mengetahui apa yg sebenarnya terjadi..

Pemilik akun Amel menulis: Si erlinda dan lucen ini pun perlu buat klarifikasi. Klo mereka bilang tdak ada pernikahan sedarah udah tes DNA aja. Jgn cuman si yuli aja.

Selanjutnya, pemilik akun Syifa menulis: Mbak …gk usah takut mbak kl ada pihak2 yg menekan mbak. Semua netizen ada di pihak mbak jadi gk ush takut. Jangan sampai pihak2 tersebut menjadikan pernyataan mbak sebgai bumerang buat mbak sendiri nantinya. Tetaplah pada pendirian mbak sendiri.

Exit mobile version