Benteng Times

Heboh Temuan Mayat Pria Tidak Dikenal di Lokasi Proyek PLTA Lau Biang Karo

Proses evakuasi jenazah orang tidak dikenal dari dasar sungai Lau Biang, tepatnya di lokasi proyek pembangunan PLTA Lau Biang, Desa Kandibata, Kecamatan Kabanjahe, Karo, Selasa (6/7/2021).

KARO, BENTENGTIMES.com– Warga Desa Kandibata, Kecamatan Kabanjahe, Kabupaten Karo, mendadak heboh atas peristiwa penemuan mayat orang tidak dikenal di Sungai Lau Biang, Selasa (6/7/2021), sore.

Kondisi mayat tersebut sulit dikenali, sekujur tubuhnya mulai dari kulit, rambut, dan wajah sudah terkelupas. Namun, mayat itu diketahui berjenis kelamin laki-laki.

Menurut informasi diperoleh BENTENG TIMES, mayat orang tidak dikenal itu pertama sekali ditemukan pekerja proyek Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) Lau Biang. Sore itu sekira pukul 15.00 WIB, sejumlah pekerja mencium aroma menyengat di sekitar lokasi proyek.

Lalu, diantara mereka mencoba mencari tahu sumber bau menyengat itu dan menemukan sesosok jenazah tersangkut di bebatuan yang ada di aliran Sungai Lau Biang.

Temuan mayat itu kemudian diteruskan ke aparatur desa Kandibata. Dan oleh pihak pemerintah desa Kandibata kemudian meneruskan informasi penemuan mayat orang tidak dikenal itu ke pihak kepolisian.

BacaPencarian Herlan Gurning Yang Hilang Misterius di Sungai Lau Biang

Sejumlah warga bahu membahu menarik mayat pria tidak dikenal dari aliran Sungai Lau Biang di lokasi proyek PLTA yang ada di Desa Kandibata, Kecamatan Kabanjahe, Karo, Selasa (6/7/2021) sore.

BacaMayat Pria Dalam Karung Dibuang di Jembatan Sungai Lau Biang Karo

Mendapat informasi adanya temuan mayat, Tim Gabungan Polres Tanah Karo bersama Tim Inafis pun turun ke lokasi dan melakukan olah TKP. Setelah itu, mayat tersebut dimasukkan ke dalam kantong jenazah.

Bersambung ke halaman 2..

Kemudian, petugas kepolisian bersama warga melakukan evakuasi mayat orang tidak dikenal itu dengan menggunakan tali keranjang, dan menariknya dari aliran sungai dengan kedalaman berkisar 50 meter ke bahu jalan yang ada di lokasi proyek itu.

Proses evakuasi mayat tersebut memakan waktu kurang lebih satu jam. Itu berkat bantuan alat berat excavator yang ada di lokasi sehingga mayat tersebut dapat ditarik hingga ke bahu jalan.

Selanjutnya, mayat korban dibawa ke Rumah Sakit Umum (RSU) Kabanjahe untuk dilakukan pemeriksaan luar.

BacaPelajar yang Jatuh ke Sungai Lau Biang Itu Ditemukan

BacaTerungkap, Sebelum Jatuh di Sungai Lau Biang, Korban Cium Tangan Ibu dan Ayah

Dari amatan BENTENG TIMES, kondisi jenazah berjenis kelamin laki-laki itu sudah sangat mengenaskan. Yang tersisa dari tubuh korban hanya ada tanda-tanda tali pakaian dalam, berwarna hitam kecoklatan dan ada tulisan merek. Namun, belum diketahui pasti mereknya.

Bersambung ke halaman 3..

Sementara, Kasat Reskrim Polres Tanah Karo AKP Adrian Risky Lubis, ketika dikonfirmasi mengatakan, pihaknya belum mengetahui identitas mayat tersebut.

BacaGeger, Pengendara Sepeda Motor Terjun ke Sungai Lau Biang dan Hilang

Jenazah orang tidak dikenal saat disemayamkan di RSU Kabanjahe, Selasa (6/7/2021).

BacaMisteri Hilangnya Kadri Bangun di Lembah Lau Biang: Terdengar Teriakan Ada Kera, Korban Berlari

Namun, dia mengatakan, kemungkinan besar jenazah orang tidak dikenal itu akan dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Medan, guna dilakukan autopsi dan akan dilakukan tes DNA.

“Kita tunggu saja hasil pemeriksaannya,” pungkas Adrian.

Exit mobile version