Merajut Kembali Silaturahmi Setelah Satu Tahun Bertugas di Perbatasan RI-PNG

Share this:
BMG
Danyon Yonif 125/Simbisa Letkol Inf Anjuanda Pardosi foto bersama dengan insan pers Tanah Karo, Rabu (5/5/2021), siang.

Menurut Anjuanda, hal itu bukan karena kehebatan mereka, melainkan berkat kuasa Tuhan.

“Kenapa Tuhan memberikan begitu besar berkat kepada kami, karena kita banyak yang meminta, karena teman-teman dan sahabat kami begitu cinta dengan kesatuan ini. Kesatuan ini milik kita bersama, milik Indonesia dan milik tanah Karo, dengan suku adat dan budaya serta agama yang berbeda-beda,” ucapnya.

Dia mengatakan, mereka sangat bersyukur dimana waktu menjalani serasa begitu lambat dari hari demi hari, bulan demi bulan. Terkadang begitu mencekamkan dan semua bisa dijalani dengan baik.

“Walau kami bilang tidak sukses, tapi bisa menyelesaikan tugas dengan baik,” ujar Anjuanda.

Namun, Anjuanda pada kesempatan itu, memohon maaf jika dalam silaturahmi itu tidak menyediakan hidangan makanan mengingat masih dalam suasana bulan suci Ramadan.

“Tapi, ada kok bungkusan buat dimasak di rumah. Kalau nggak mau masak, ditinggal saja, nanti kita kasi ke yang puasa dan mau memasak,” kata Anjuanda setengah bercanda.

BacaJimmy Saragih dan lndra, Satgas Pamtas RI-PNG Terima Penghargaan dari Pangdam l/BB

Baca500-an Pasukan Danyonif 125/SMB Tanah Karo Aman dari COVID -19

Mawar br Ginting, mewakili wartawan mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada Danyon Letkol Inf Anjuanda Pardosi beserta jajarannya.

“Kami sangat berbangga dengan Danyon selama ini, karena menganggap insan pers ini sama dengan keluarga,” kata Mawar.

Bersambung ke halaman 3..

Share this: